Wamendagri Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah XXIX, Wabup Sinjai Ikuti Secara Virtual

Wamendagri Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah XXIX, Wabup Sinjai Ikuti Secara Virtual

Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda, mengikuti upacara tersebut secara daring melalui aplikasi Zoom dari Command Center Rumah Jabatan Bupati Sinjai.

WARNAWARTA.COM, SINJAI SULSEL — Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyelenggarakan upacara dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah (Otoda) ke-29 pada Jumat pagi (25/04/2025), yang dipusatkan di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Peringatan tahun ini mengangkat tema "Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045."

Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto, memimpin langsung jalannya upacara sebagai inspektur. Dalam sambutannya, ia menyampaikan pentingnya momen ini sebagai sarana evaluasi pelaksanaan otonomi daerah yang telah berjalan.

Ia menyoroti adanya tumpang tindih regulasi, baik berupa undang-undang maupun peraturan menteri, yang menurutnya berpotensi menimbulkan kebingungan di daerah serta menghambat pembangunan ekonomi.

"Permasalahan regulasi yang tidak sinkron menjadi tantangan besar dalam implementasi otonomi daerah. Hal ini akan menjadi perhatian serius Kemendagri ke depan," tegas Bima Arya.

Sementara itu, Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda, mengikuti upacara tersebut secara daring melalui aplikasi Zoom dari Command Center Rumah Jabatan Bupati Sinjai.

Dalam kesempatan terpisah, Wabup menyampaikan ucapan selamat atas peringatan Hari Otoda ke-29.

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Sinjai, saya mengucapkan selamat memperingati Hari Otonomi Daerah yang ke-29," ujarnya.

Tak hanya mengikuti upacara secara virtual, Pemerintah Kabupaten Sinjai juga menggelar upacara serupa di halaman Kantor Bupati Sinjai. Sekretaris Daerah (Sekda) Andi Jefrianto Asapa bertindak sebagai inspektur upacara pada pelaksanaan di tingkat daerah tersebut. (Adv)