Disdik Sinjai Apresiasi Talenta Muda, Hadiahi Pemenang Gebyar Ramadan
WARNAWARTA.COM, SINJAI SULSEL – Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai secara resmi menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba Gebyar Ramadan yang telah berlangsung selama tiga hari.
Penyerahan hadiah ini menjadi bagian dari rangkaian Rapat Koordinasi (Rakor) Pendidikan Triwulan I yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama pada Sabtu (22/3/25).
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Sinjai, Irwan Suaib, mengapresiasi antusiasme seluruh satuan pendidikan yang berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Ia berharap Gebyar Ramadan dapat terus diadakan dan semakin meriah di tahun-tahun mendatang.
"Saya sangat mengapresiasi semangat dan kreativitas seluruh peserta dalam Gebyar Ramadan tahun ini. Kegiatan ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi serta meningkatkan nilai-nilai keagamaan di kalangan peserta didik. InsyaAllah, tahun depan kita bisa mengadakan acara yang lebih besar dan lebih meriah," ujar Irwan Suaib.
Gebyar Ramadan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai mencakup berbagai perlombaan bernuansa Islami, seperti lomba adzan, dai cilik, kaligrafi, tadarus, dan mewarnai.
Selain penyerahan hadiah, Rakor ini juga menjadi ajang diskusi strategis untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Sinjai.
Acara ini dihadiri oleh pejabat eselon 3 dan 4, staf Dinas Pendidikan, koordinator pengawas, para pengawas dan penilik, kepala satuan pendidikan, UPTD SMP, SD, TK, serta Ketua PKBM.
Hadir pula Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Pendidikan beserta anggota dan organisasi pendidikan lainnya.
Turut hadir Andi Nurhaldin Nurdin Halid yang mewakili Nurdin Halid, salah satu sponsor pada acara Gebyar Ramadan.
Acara ini ditutup dengan buka puasa bersama, mempererat silaturahmi di antara seluruh insan pendidikan Kabupaten Sinjai. (Ac)